Wahyu Hidayat, ST mengikuti kegiatan Koordinasi Pelaksanaan Updating PAKSI dan Penyusunan Aknop DI Jurang Sate Hulu, DI Jurang Sate Hilir, dan DI Jurang Batu. 16-17 Mei 2023.
Dilaksanakan di Hotel Same, kegiatan ini diharapkan mencapai empat hal, antara lain: 1)Memahami peran, fungsi, tugas, dan cara pengoperasian dalam memperoleh data yang berkaitan dengan inventarisasi keadaan jaringan irigasi satu sistem daerah irigasi dengan menggunakan aplikasi PAKSI, 2)Mengetahui kinerja sistem irigasi secara utuh pada daerah irigasi yang menjadi kewenangan pusat, 3)Mengetahui kondisi sarana/prasarana serta kondisi kelembagaan P3A/GP3A/IP3A dan produktivitas penanaman dalam satu layanan jaringan irigasi, 4)Mengetahui nilai Angka Kebutuhan Nyata Operasi dan Pemeliharaan (AKNOP) sistem jaringan irigasi.
Dibuka oleh Kepala BWS Nusa Tenggara I, menurutnya kegiatan hari ini adalah bagian dari Strategic Irrigation Modernization And Urgent Rehabilitation Project (SIMURP). Dimana kegiatan ini dirancang untuk merumuskan konsep modernisasi irigasi yang mencangkup 5 pilar yaitu; 1)Keandalan suplai air yang menunjang peningkatan keamanan dan ketersediaan air, 2)Keandalan jaringan infrastruktur yang dapat ditingkatkan dengan adanya rehabiltasi maupun revitalisasi dalam rangka peningkatan infrastruktur, 3)System manajemen air, 4)Penguatan kelembagaan serta 5)Penguatan sumber daya manusia. hal ini tentunya bermaksud untuk meningkatkan keberfungsian sistem irigasi yang sudah ada agar lebih efektif, efisien dan berkelanjutan.
Sementara itu terkait PAKSI, menurutnya kegiatan ini akan memberikan informasi Indeks Kinerja Sistem Irigasi (IKSI) yang didapatkan berdasarkan hasil inventaris dilapangan. “Oleh karena itu kegiatan updating ini sangat penting dalam memberikan gambaran mengenai kondisi jaringan irigasi” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan koordinasi ini diharapkan akan terjalin kerjasama dalam Pelaksanaan Updating PAKSI dan Penyusunan AKNOP (DI Jurang Sate Hulu, Jurang Sate Hilir dan DI Jurang Batu) sehingga nilai indeks kinerja jaringan irigasi/IKSI benar-benar merepresentasikan kondisi jaringan irigasi yang ada dan estimasi nilai AKNOP yang akurat. (Id)