Silaturahmi ke Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Tengah

Koordinator Bidang Pariwisata Ekonomi Kreatif, Koperasi dan UMKM, Nungki Ika Yuniar, S.Sos bersama Koordinator Bidang Investasi, Keuangan dan Perencanaan Daerah Rini Krisna, ST., M.Ak dan tim bidang Perekonomian dan SDA Bappeda NTB melakukan silaturahmi ke Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Tengah, Rabu 16 Februari 2022.

Kegiatan ini dalam rangka pembahasan persiapan desa wisata menuju event-event internasional di KEK Mandalika; Rencana aksi/kerja Dinas Pariwisata Lombok Tengah dalam mendukung target RPJMD; Branding potensi Desa Wisata di kabupaten Lombok Tengah; dan mempersiapkan 12 desa wisata Lombok Tengah yang akan didampingi untuk menjadi Desa Wisata Mandiri.

#NTBGEMILANG
#NTBTangguhDanMantap
#NTBBersihDanMelayani
#NTBSehatDanCerdas
#NTBAsriDanLestari
#NTBSejahteraDanMandiri
#NTBAmanDanBerkah