Mataram, 18 Juli 2022. Koordinator Bidang Pertanian pada Bappeda Provinsi NTB, Syamsul Hidayat, S.Pt., menghadiri Rapat Persiapan Pelaksanaan Operasi Bersama Pemberantasan Barang Kena Cukai (BKC) Ilegal oleh Tim SATGAS Pemberantasan Cukai Rokok/Tembakau Ilegal, bertempat di Satpol PP Provinsi NTB.
Beberapa kesimpulan rapat yang dihasilkan untuk mendapat atensi dalam pelaksanaan kegiatan tersebut antara lain : 1. Kegiatan pemberantasan kali ini akan di fokuskan pada dua kabupaten yaitu Lombok Timur dan Kabupaten Dompu; 2. Untuk meminimalisir peredaran cukai rokok ilegal, maka proses penerbitan izin oleh Dinas terkait dapat dipermudah; 3. Kegiatan pemberantasan Barang Kena Cukai Ilegal, diharapkan dapat membangun kesadaran masayarakat untuk mengkonsumsi rokok legal yang pada akhirnya akan berdampak pula pada peningkatan pendapatan daerah melalui cukai tembakau; 4. Dukungan Sarana dan Prasana sangat dibutuhkan untuk kelancaran serta efektifitas pelaksanaan kegiatan pemberantasan Barang Kena Cukai Ilegal; dan 5. Agar memiliki dampak yang signifikan pada pelaksanaan Bidang Penegakan Hukum maka harus dilakukan sinergi antara kegiatan sosialisasi, operasi pasar dan pemberantasan.
#NTBGEMILANG
#NTBTangguhDanMantap
#NTBBersihDanMelayani
#NTBSehatDanCerdas
#NTBAsriDanLestari
#NTBSejahteraDanMandiri
#NTBAmanDanBerkah