Kepala Bappeda Hadir Rakor Percepatan Pengembangan Daerah Super Prioritas Mandalika

SAHABAT BAPPEDA, Kamis 22 Oktober 2020,  Kepala Bappeda Prov. NTB Dr. Ir. H. Amry Rakhman, M.Si menghadiri Rapat Koordinasi Kerjasama Kementerian /Lembaga/Dunia Usaha/Pemda dalam percepatan Pengembangan Daerah Pariwasata Super Prioritas Mandalika Lombok NTB di Hotel Novotel, Kuta, Lombok Tengah

 

Dalam acara tersebut hadir juga Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah untuk membuka Rapat Koordinasi Kerjasama Kementerian /Lembaga/Dunia Usaha/Pemda dalam percepatan Pengembangan Daerah Pariwasata Super Prioritas Mandalika Lombok NTB.

 

Bang Zul menyampaikan rasa optimisnya untuk event besar MotoGP 2021 di Mandalika yang akan segera berlangsung. Seluruh persiapan yang dilakukan disebutnya sudah “on the track”, begitu juga infrastruktur dilokasi yang terus dilengkapi.

 

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan semua kendala dan masalah yang ada pada event MotoGP khususnya akan terbagi kepada seluruh instansi masing masing sehingga masalah yang terdistribusi lebih cepat dicarikan penyelesaiannya.

#NTBTangguhDanMantap

#NTBBersihDanMelayani

#NTBSehatDanCerdas

#NTBAsriDanLestari

#NTBSejahteraDanMandiri

#NTBAmanDanBerkah